Hubungan Pengetahuan Dan Dukungan Suami Dengan Rendahnya Minat Penggunaan KB Implant

Authors

  • Metha Fahriani Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti
  • Fatima Nuraini Sasmita Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Tri Mandiri Sakti

DOI:

https://doi.org/10.70570/jbmc.v3i2.1622

Keywords:

KB Implant, Pengetahuan, Dukungan Suami

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan dukungan suami dengan rendahnya minat dalam memilih KB Implant di Wilayah Kerja Puskesmas Selawi Kabupaten Lahat. Metode penelitian menggunakan metode analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian adalah Pasangan Usia Subur yang secara kebetulan bertemu pada saat penelitian  di Wilayah Kerja Puskesmas Selawi Kabupaten Lahat dengan jumlah sampel sebanyak 45 responden. Sampel diambil dengan menggunakan metode acidental sampling.  asil penelitian didapatkan distribusi frekuensi dari 45 responden sebagian besar responden tidak berminat memilih KB implant sebanyak 33 responden (73,3%), sebagian besar responden berpengetahuan cukup sebanyak 19 responden (42,2%) dan sebagian besar responden tidak mendapat dukungan dari suami sebanyak 27 responden (60%). Hasil uji statistik didapatkan ada hubungan pengetahuan (p.value = 0,015), dukungan suami (p.value = 0,000) dengan minat memilih KB Implant di Wilayah Kerja Puskesmas Selawi Kabupaten Lahat. Diharapkan kepada tenaga kesehatan di Puskesmas Selawi Kabupaten Lahat dapat meningkatkan lagi promosi penggunaan alat kontrasepsi Implant kepada masyarakat dengan memberikan konseling atau penyuluhan-penyuluhan dalam acara-acara tertentu sehingga diharapkan dapat menarik minat masyarakat dalam menggunakan alat kontrasepsi Implant

Downloads

Published

2024-12-23

How to Cite

Metha Fahriani, & Fatima Nuraini Sasmita. (2024). Hubungan Pengetahuan Dan Dukungan Suami Dengan Rendahnya Minat Penggunaan KB Implant. Jurnal Bidan Mandira Cendikia, 3(2), 40–47. https://doi.org/10.70570/jbmc.v3i2.1622

Issue

Section

Articles