Pemahaman Tentang Praktik Kepemimpinan Dalam Organisasi Kemahasiswaan: Studi Kualitatif Tentang Pengalaman Dan Persepsi Pemimpin Organisasi
Keywords:
Kepemimpinan, OrganisasiAbstract
Penelitian ini sangat efektif untuk mendukung pengembangan kepemimpinan mahasiswa. Metode yang diambil menggunakan metode kualitatif dengan desain grounded theory dengan objek penelitian adalah pemahaman terkait pengalaman dan persepsi kepemimpinan yang dialami pemimpin organisasi dikota jambi. Subjek penelitian adalah pemimpin organisasi mahasiswa yang aktif pada tahun 2021-2023. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode wawancara dengan teknik semi terstuktur. Ini dapat mencakup pengembangan kurikulum yang memasukkan pelatihan kepemimpinan, pembinaan pemimpin muda, serta peningkatan aksesibilitas dan dukungan untuk organisasi kemahasiswaan. Dengan demikian, penelitian ini tidak hanya bertujuan untuk menggali pemahaman yang lebih dalam tentang praktik kepemimpinan dalam organisasi kemahasiswaan, tetapi juga untuk memberikan kontribusi positif bagi pengembangan mahasiswa serta pemimpin masa depan yang berpotensi memengaruhi perubahan positif dalam masyarakat.